Kapolsek Lakukan Koordinasi Dengan Pemdes Terkait Salah Satu Warga Diwilayah Hukumnya Yang Viral Dimedsos
1 min readBONE, TUJUE | Intipos.com – Sebagai bentuk respon cepat dalam menyikapi pemberitaan dimedia sosial Facebook yang sempat viral baru baru ini mengenai salah seorang warga diwilayah hukumnya soal kondisi sosialnya.
Seperti yang dilakukan oleh Ipda Kamaluddin, S. H Kapolsek Tellu Limpoe Polres Bone bersama personilnya dengan melakukan koordinasi dengan pemerintah Desa tempat warga yang viral itu.
Bertempat di Dusun Tone Desa Batu Putih Kecamatan Tellu Limpoe Kabupaten Bone, Kamis, (06/05/2021).
Koordinasi dilakukan dengan sekdes Desa Batu Putih lelaki Parimas, imam desa bapak Kipe dan tokoh masyarakat Amboe dan beberapa personil yang hadir bersama bapak Kapolsek.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah Desa dalam hal ini bapak Sekdes Parimas sudah menyambut baik kedatangannya bersama personil Polsek Tellu Limpoe Polres Bone.
Lanjut, bapak Kapolsek pertanyakan kepada bapak Sekdes terkait adanya salah satu warganya yang viral dimedia sosial Facebook mengenai kondisi sosialnya yang memerlukan uluran tangan dan bahkan di duga tidak tersentuh bantuan dari pemerintah untuk kategori warga tidak mampu, tanyanya.
Bapak Parimas Sekdes Batu Putih menyambut baik kedatangan dan niat baik Bapak Kapolsek bersama anggotanya dan dirinya siap membantu serta mengecek langsung kebenaran terkait pemberitaan warga yang dimaksud, ungkapnya.
Dan terima kasih atas kepedulian bapak Kapolsek bersama anggotanya yang begitu peduli dengan masyarakat dan ini juga sangat emmabntu kami khususnya pemerintah Desa utuk memastikan jika tidak ada lagi masyarakat yang tidak tersentuh bantuan khususnya bagi yang membutuhkan, ungkapnya. (*/rs)