12 November 2024

Media Berita Online Lugas – Tegas – Terpercaya

Pengkajian Implementasi Kebijakan Polri Bidang Operasional Thn 2020 di Polres Majalengka

1 min read
Pengkajian Implementasi Kebijakan Polri

INTIPOS | MAJALENGKA – Staf Operasi Kepolisian Negara Republik Indonesia (SOPS Polri) melakukan kunjungan kerja ke Polres Majalengka dengan tujuan untuk melaksanakan pengkajian tentang implementasi kebijakan Polri dibidang Operasional tingkat ke wilayahan, Kamis (03/09/2020).

“Ketua Tim Karo Jianstra Sops Mabes Polri Brigjen Pol. Alberd Teddy Benhard Sianipar, hari ini mengunjungi Polres Majalengka,” kata Kapolres Majalengka AKBP Dr.Bismo Teguh Prakoso saat rombongan tersebut tiba di Polres Majalengka.

Kapolres mengatakan, tim dari Mabes Polri ini akan melakukan pengkajian di Polres Majalengka namun juga dihadiri dari Polres Kuningan, Polres Cirebon Kota, Cirebon Kabupaten, Polres Indramayu yang hadir di acara Pengkajian Implementasi Kebijakan Polri Bidang Operasional Thn 2020.

Baca Juga  Kelompok Kerja Kepsek Sungai Kakap Gelar Rapat Rutin Bahas Kedisiplinan Pegawai

baca juga : Pangdam III/Siliwangi Tinjau Belajar Daring di Koramil 0201/Serang

Kegiatan di dipimpin Kabag Jiansis Rojianstra sops Polri Kombes Pol Dedy S yang menyampaikan Kebijakan Polri Bidang Operasional Tahun 2020, agar dipedomani dalam menyusun dan mengolah Program Kerja.

baca juga : https://siberindo.co/03/09/2020/idi-inisiasi-gelar-doa-bersama-atas-wafatnya-dokter-dan-tenaga-medis/

Jadikan Kebijakan Polri Bidang Operasional Tahun 2020 sebagai dasar dalam melaksanakan Kegiatan Rutin Kepolisian, Operasi Kepolisian (Operasi Intelijen, Pengamanan Kegiatan, Pemeliharaan Keamanan, Penegakan Hukum, Pemulihan Keamanan dan Operasi Kontijensi) dan Kerjasama Kepolisian (Kerjasama Dalam Negeri, Kerjasama Internasional dan Kerjasama Misi Internasional).

Baca Juga  Kelompok Kerja Kepsek Sungai Kakap Gelar Rapat Rutin Bahas Kedisiplinan Pegawai

Dan Melalui moment ini, apa yang kurang dipahami dan kurang dimengerti agar dapat kita diskusikan bersama. Guna terwujudnya Implementasi Kebijakan Polri Bid Opsnal dengan baik dan maksimal.(Ara/Tri)