Jojo Aktivis 98: Bubarkan KNPB Dan Bersihkan OPM Sebelum PON Digelar
1 min readJAKARTA | Intipos.com – Akitivis 98 Jojo meminta Negara mengambil tindakan tegas dan terukur membubarkan KNPB dan Bersihkan OPM di Papua sebelum PON XX Papua dilaksanakan.
” Ini demi keselamatan para Atlet seluruh Indonesia yang akan ikut bertanding nantinya di Papua,” terangnya, Minggu (12/9/2021).
Lanjutnya, melihat beberapa kejadian dan Insiden gugurnya 4 Prajurit TNI yang diserang oleh OPM dan banyaknya Aparat serta warga sipil juga yang menjadi Korban kebiadabannya.
“Sebaiknya harus ada pencegahan dari awal sebelum nantinya ada kejadian, baru semua menyesal mengingat keselamatan nyawa Manusia harus benar-benar dilindungi pada saat PON XX Papua digelar nantinya di Papua,” terang Jojo.
Diterangkannya, sebaiknya Pemerintah Pusat jangan lengah terhadap persoalan keamanan dan gangguan yang bisa muncul dari KNPB dan Kelompok OPM menjelang PON XX Papua nantinya.
“Kemudian harapan Rakyat Indonesia PON XX harus berjalan dengan lancar dan aman,” tutup Jojo. (Red)