Diana Ria Enterprise Segera Suguhkan Berbagai Hiburan, Kuliner dan Goyangan Artis di Lapangan Sambungsari Weleri
2 min readKENDAL, INTIPOS.COM- Seiring dengan keputusan pemerintah pusat memberikan kelonggaran PPKM, Diana Ria Enterprise akan segera hadir menyuguhkan hiburan, Kuliner dan performa artis ternama dari berbagai Daerah. Acara ini akan terselenggara di Lapangan Desa Sambungsari Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal Jawa Tengah pada tanggal 20 Mei sampai tanggal 12 Juni 2022 mendatang.
Diana Ria Enterprise menghadirkan suguhan hiburan yang dikemas dengan “Pasar Rakyat Lebaran” akan digelar untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri dan menghibur masyarakat Kabupaten Kendal.
Diana Ria juga menghidupkan perekonomian wilayah Weleri & sekitarnya. Apa lagi di sediakan Stand gratis untuk UMKM produk unggulan Weleri Kendal. Karena Diana Ria mengajak masyarakat ayuk bangkit semangat untuk memulihkan perekonomian masyarakat menengah ke bawah.
Saat ditemui awak media, Owner Diana Ria Enterprise, H. Muntohar, SH, mengatakan, Pasar Rakyat dan hiburan ini untuk menjawab kerinduan masyarakat, selama 2 tahun lebih masa Covid 19 masyarakat membatasi aktifitas diluar rumah. “Dengan adanya Pasar Rakyat ini selain memberikan hiburan juga memberikan kesempatan kepada pelaku UMKM dan Pedagang untuk mendongkrak pendapatan mereka yang berujung dengan meningkatnya pendapatan daerah ”kata Owner, Sabtu 13/5/2022.
Pria yang juga sebagai Anggota DPRD Kabupaten Demak asal Gerindra juga menyampaikan, semoga suguhan yang kami berikan mendapat antusiasme masyarakat Kendal dan sekitarnya untuk mengunjungi Pasar Rakyat dan Hiburan yang kami suguhkan pada tanggal 20 Mei hingga 12 Juni di Lapangan Desa sambungsari Kecamatan Weleri.
“Kami berusaha memberikan hiburan yang sangat dirindukan oleh masyarakat, semoga masyarakat antusias menyambut acara ini. Semoga ini juga menjadi sumber pemasukan bagi daerah” harapnya.
Ditempat terpisah, Ketua Sekber Wartawan Indonesia Jawa Tengah Suroto Anto Saputro sekaligus warga Weleri juga menyampaikan, “Terima kasih kepada Diana Ria Enterprise yang akan menggelar Pasar Rakyat dan hiburan di lapangan Desa Sambungsari Kecamatan Weleri pada tanggal 20 Mei mendatang, semoga dengan adanya Pasar Rakyat dan hiburan bisa mendongkrak ekonomi masyarakat, khususnya warga Desa Sambungsari, Kecamatan Weleri, Kabupaten Kendal dan sekitarnya, “pungkasnya.
(Suroto Anto Saputro)