Media Berita Online Lugas – Tegas – Terpercaya

Begal Tusuk Leher Supir Taxi Online

2 min read

Palembang | Intipos.com – Nasib naas dialami seorang supir taksi online, kawanan begal tusuk leher supir taxi online yang biasa beroperasi diwilayah kota Palembang Sumatera Selatan, Pasalnya aksi kawanan pelaku begal dalam melakukan aksi terbilang sangat sadis, beruntung dalam kejadian kali ini nyawa sang supir masih dapat diselematkan, sekalipun mobilnya raib dibawa kabur kawanan begal Jumat dini hari, (18/9/2020).

Baca juga Resmob Satreskrim Polres Bone Meringkus Tiga Pria Spesialist Curanmor Lintas Kabupaten

Baca juga https://siberindo.co/19/09/2020/buka-lapak-prostitusi-online-janda-muda-ini-dibekuk-polisi/

Saat berbincang dengan wartawan di RS. Myria Palembang pasca kejadian, Rian (30), yang tercatat sebagai warga Jl Rosalia II Perumahan Griya Hero Kelurahan Talang Kelapa Kecamatan Alang-Alang Lebar Palembang itu sebelum dirampas mobilnya dirinya sempat dianiaya terlebih dahulu oleh kawanan pelaku.

Baca Juga  Kapolres Bone Kerahkan Tim Gabungan Selidiki Kasus Penembakan di Lappariaja
Mobil taxi online yang dibawa kabur kawanan begal

Mulanya cerita korban, ada dua orang pelaku yang berpura-pura sebagai penumpang sesuai orderan dari Jl Sukabangun II ke Hotel Twin Star di Sukajadi Kabupaten Banyuasin, dalam perjalanan saat melintas dari jln. SMB II simpang Kades Km 11, pelaku meminta diputarkan kembali ke simpang Soak Simpur dengan alasan dompetnya ketinggalan.

Setibanya di jln. Noerdin Pandji penumpang yang ada di belakang saya langsung menusuk mengenai leher menggunakan senjata tajam berupa besi yang sudah dipersiapkan dan pelaku terus menghajar saya, hingga saya mengalami luka tusuk dibagian bahu sebelah kiri, kepala dan dada, lalu saya diturunkan oleh pelaku di pinggir jalan dan mobil saya jenis Toyota Agya BG 1216 BC warna putih silver termasuk barang berharga miliknya dibawa kabur oleh pelaku, bebernya sembari berdoa semoga pelaku cepat ditangkap. (waluyo)

Baca Juga  Kapolres Bone Kerahkan Tim Gabungan Selidiki Kasus Penembakan di Lappariaja