15 Desember 2024

Media Berita Online Lugas – Tegas – Terpercaya

Danny Sudah Tepat Pimpin Golkar Deliserdang

2 min read

 

Medan| Intipos.com __ Terpilihnya H Hamdani Syahputra SSos dengan suara bulat pada Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) DPD Partai Golkar Kabupaten Deliserdang 2021 sudah bagus dan memiliki prospek cerah bagi kemajuan Golkar setempat. Selasa (14/09/21)

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (Depidar) II Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) Sumatera Utara H Sangkot Sirait SSos mendukung penuh hasil keputusan Musdalub DPD Partai Golkar Deliserdang tersebut.

Terpilihnya H Hamdani Syahputra SSos dinilai Sangkot sudah sangat tepat. Selain sebagai pekerja keras dan pengusaha sukses, Danny sapaan akrab Hamdani Syahputra juga merupakan orang terdekat dari Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara H Musa Rajekshah. Sehingga diyakini sangat mungkin mengembalikan kejayaan dan kebesaran Partai Golkar di Kabupaten Deliserdang.

Baca Juga  Soal Eksekusi 17 Rumah di Jalan Gandhi Medan, Fraksi Gerindra Minta Tunggu Proses Hukum

“Kita sangat apresiasi Musdalub Partai Golkar Deliserdang dan terpilihnya Haji Danny. Beliau seorang pekerja keras dan pengusaha sukses. Selain itu beliau sangat dekat dengan Ketua Golkar Sumut. Kita yakin di bawah kepemimpinan orang yang memiliki sumber daya mumpuni, maka Partai Golkar Deliserdang akan kembali besar dan berjaya. Kita juga yakin beliau bisa mendongkrak capaian target 2 juta kader Golkar di Sumatera Utara seperti yang diprogramkan Ketua Sumut,” ucap Sangkot sebagaimana dikutip dari medanberita.id.

H Hamdani Syahputra SSos terpilih secara aklamasi pada Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) DPD Partai Golkar Kabupaten Deliserdang 2021.

Menurut Sangkot, terlaksananya Musdalub tersebut merupakan langkah terbaik untuk segera menggerakkan kepemimpinan Partai Golkar Deliserdang hingga ke akar rumput.

Baca Juga  Peringati Hari Bela Negara, Pemprov Sumut Gelar Senam Bersama ASN

“Terpilihnya Haji Danny, kita juga yakin beliau mampu mengakomodir semua elemen-elemen Partai Golkar di Deliserdang. Kita optimis Haji Danny bisa melakukan itu demi kebesaran Partai Golkar,” harapnya.

Sangkot pun menginstruksikan seluruh kader Soksi khususnya di Deliserdang agar solid berjuang bersama ketua terpilih H. Hamdani Syahputra untuk membesarkan Partai Golkar di Kabupaten Deliserdang.

“Saya instruksikan kader Soksi khususnya di Deliserdang berjuang bersama ketua terpilih membesarkan Partai Golkar di Deliserdang. Ke depan tentunya capaian kinerja baik Partai Golkar di Deliserdang sangat berpengaruh signifikan,” ujarnya. (Zul)