5 Desember 2024

Media Berita Online Lugas – Tegas – Terpercaya

Kinerja Cepat Polres Langkat, Pelaku Pembunuh Ibu dan Anak Diringkus

1 min read
Penangkapan pembunuh ibu dan anak dilakukan oleh tim Polres Langkat bersama Kapolsek Pangkalan Brandan

Penangkapan pembunuh ibu dan anak dilakukan oleh tim Polres Langkat bersama Kapolsek Pangkalan Brandan

Langkat | Intipos.com – Pasca ditemukannya mayat ibu dan anak, Karmila (24) dan anak nya Radit (4) warga Warga di Jln.Tanjung Pura Dusun II Gg. Pasir Desa Securai Selatan, Kecamatan Babalan, Kabupaten Langkat terbujur kaku di kamarnya. Pelaku Sudah diamankan Pihak Kepolisian.
Kurang dari 6jam setelah kejadian tersebut, Pelaku sudah diamankan Unit Pidana Umun Satuan Reserse Kriminal Polres Langkat.
Penangkapan tersebut dilakukan oleh tim Polres Langkat bersama Kapolsek Pangkalan Brandan dan personilnya di Gang Harapan Secara Selatan, Kecamatan Babalan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, pada Pukul 16.52.24 WIB 14 Desember 2022.
Hal itu dibenarkan Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok Sh, Sik melalui via Whatsapp mengatakan.
” Pelaku sudah berhasil diamankan dan saat ini sedang dalam masa pemeriksaan oleh penyidik ” ujarnya.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Langkat AKP Joko Sumpeno menyebutkan didalam grup Whatsapp ” Alhamdulillah dibawah kepemimpinan pak Kapolres selalu berhasilĀ  dalam melaksanakan tugas dengan gerak cepat mari kita doakan bersama sama semoga pak kapolres Danu naik Kombes tahun depan Aamiin ” jelasnya.
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada informasi lebih mengenai identitas pelaku serta motif apa yang membuat pelaku melakukan hal sekeji itu. (Ay29)
Baca Juga  Pj Bupati Langkat Faisal Hasrimy Hadiri Malam Lepas Sambut Pangdam I/BB: Sinergi untuk Stabilitas Wilayah