15 Desember 2024

Media Berita Online Lugas – Tegas – Terpercaya

Jelang Idul Fitri 1445 H/2024 M, Korem 121/Abw Gelar Apel Siaga Pengamanan Idul Fitri

1 min read

Sintang | Intipos.com –  Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H Tahun 2024, Korem 121/Abw melaksanakan apel siaga pengamanan Idul Fitri bertempat di Makorem 121/Abw, Jl. Pangeran Kuning, Sintang, Kalimantan Barat, Senin (8/4/2024).

 

Komandan Detasemen Markas Korem 121/Abw Mayor Inf Suharmoko menjelaskan, Apel siaga Lebaran merupakan salah satu upaya mendukung Pemerintah dalam menciptakan situasi dan kondisi yang kondusif, oleh karenanya perlu dilakukan kesiapsiagaan prajurit Korem 121/Abw sehingga masyarakat dalam merayakan dan melaksanakan lebaran Idul Fitri merasa aman dan nyaman.

Baca Juga  Proyek Pembangunan SMA Negeri Empat Kecamatan Sungai Kakap Dikebut

 

Kegiatan tersebut juga merupakan arahan dari Komando Atas agar seluruh personel melaksanakan kegiatan siaga pengamanan dalam rangka hari raya Idul Fitri 1445 H serta mengantisipasi kemungkinan terjadi hal-hal yang tidak  inginkan dalam pelaksanaan lebaran khususnya di wilayah jajaran Korem 121/Abw.

 

Pada kesempatan tersebut, Mayor Inf Suharmoko juga menyampaikan bahwa, Hari Raya Idul Fitri merupakan momen penting yang diperingati oleh masyarakat untuk berkumpul dengan keluarga besar, termasuk yang berada di perantauan akan berupaya kembali ke daerahnya untuk merayakan hari kemenangan tersebut bersama keluarga dan kerabat.

Baca Juga  Proyek Pembangunan SMA Negeri Empat Kecamatan Sungai Kakap Dikebut

 

“Harapannya seluruh prajurit dapat bisa mengantisipasi kemungkinan yang terjadi dengan melaksanakan siaga dan melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab,” tutupnya. (IS)