Kapolres Kubu Raya Pimpin Evaluasi Bulanan Kinerja Polres dan Jajaran
2 min readKUBU RAYA | Intipos.com – Kapolres Kubu Raya memimpin kegiatan Gelar Operasional (GO) dan Analisa Evaluasi (Anev) Bulanan di aula Lt.2 Polres Kubu Raya pada Senin pagi. Acara tersebut dihadiri oleh seluruh satuan fungsi dan Polsek jajaran serta para perwira Polres Kubu Raya pada Selasa (7/5/24).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Kubu Raya AKBP Wahyu Jati Wibowo, S.I.K.,S.H.,M.H didampingi oleh Wakapolres Kubu Raya, Kompol Hilman Malaini, S.H., S.I.K, Kabag Ops AKP Much Shofian, M.A.P dan dihadiri oleh Para Kabag, Kasat, Kasie, Perwira, dan Kapolsek Jajaran Polres kubu Raya.
Dalam sambutannya, Kapolres menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk menganalisis dan mengevaluasi setiap kegiatan operasional dan pembinaan yang telah dilaksanakan di jajaran Polres Kubu Raya. Kapolres juga menekankan pentingnya agar hasil kinerja selama satu bulan dievaluasi dengan cermat untuk merencanakan langkah-langkah ke depan.
Lebih lanjut, AKBP Wahyu Jati Wibowo menyoroti pentingnya pelayanan kepada masyarakat sebagai tugas utama Polri. Ia menekankan, agar setiap kegiatan operasi kepolisian memiliki dampak yang dirasakan oleh masyarakat. Komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi dengan tokoh masyarakat, agama, adat, serta instansi terkait juga ditekankan untuk menjaga kenyamanan masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
” Tugas utama kita sebagai personil Polri adalah pelayanan kepada masyarakat, perlu diingatkan tolong agar dioptimalkan kita, baik pelayanan SPKT, pelayanan SKCK, pelayanan penegakan hukum, maupun pelayanan lainnya. Minimal perhatikan kembali kesiapan sarana dan prasarana kita dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat yang datang ke Polres Kubu Raya,”ungkapnya.
Mengingat mendekati Pilkada, Kapolres meminta kepada Kapolsek dan Kasat Opsnal untuk melakukan monitoring dan mapping terhadap potensi permasalahan yang dapat muncul, sehingga situasi kamtibmas di Kabupaten Kubu Raya tetap kondusif.
” Menjelang Pilkada, agar rekan-rekan Kapolsek dan Kasat Opsnal agar melakukan monitoring, lakukan mapping terhadap hal-hal yang berpotensi menjadi permasalahan kedepannya sehingga situasi kamtibmas di Kabupaten Kubu Raya tetap kondusif,”ujarnya.
Kapolres juga menegaskan pentingnya pengawasan dan pendampingan terhadap personil dalam setiap kegiatan yang bersifat urgensi serta peningkatan profesionalisme dalam pelayanan kepada masyarakat terkait penyidikan dan penegakan hukum.
” Terkait penyidikan dan penegakan hukum, tingkatkan profesionalisme kinerja kita dalam pelayanan kepada masyarakat, sehingga output dari kinerja yang telah dilakukan dapat maksimal,”pungkasnya.
Selain itu, Kapolres menekankan pentingnya sinergitas antara TNI-Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Kubu Raya. Komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi yang intensif antara kedua institusi ini diharapkan dapat menjaga kestabilan kamtibmas di Kabupaten Kubu Raya.
” Jaga sinergitas TNI-Polri yang selama ini sudah terjalin baik, lakukan komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi secara intensif, agar sinergitas TNI-Polri tetap solid dalam pelaksanaan tugas, sehingga kamtibmas di Kabupaten Kubu Raya tetap terjaga,”tegas Kapolres Kubu Raya. (Tim.Liputan)