16 Desember 2024

Media Berita Online Lugas – Tegas – Terpercaya

Kota Thaif yang Sejuk dan Sangat Diistimewakan Rasulullah SAW

2 min read

Mekkah | Intipos.com – Di sela perjalanan menunaikan ibadah haji, saya sempatkan berkunjung ke kota Thaif yang memiliki sejarah dalam perkembangan agama Islam.

Thaif adalah bagian dari Provinsi Mekkah yang berada di ketinggian 1879 meter bagian dari lereng pegunungan Hijaz.

Kota ini sangat indah karena jalannya berliku-liku mengitari lereng Hijaz. Jarak tempuh sekitar 90 -120 menit dari Mekkah.

Kisah pahit Rasulullah SAW

Periode terberat Rasul ketika ditinggal isteri tercinta Siti Khadidjah 618 M dan paman Abu Thalib 620 M.

Setelah meninggal kedua tokoh yang sangat dicintai Rasul dan dihormati penduduk Mekkah, maka Rasul sering diganggu.

Akhirnya Rasulullah SAW minta perlindungan ke Thaif sambil berdakwah selama 10 hari.

Ternyata tiba di Thaif Rasulullah SAW malah bukan dilindungi melainkan penduduk Thaif menolak bahkan memperlakukan Rasul secara kasar.

Dikisahkan akibat lemparan tersebut, kaki Rasulullah terluka. Tindakan kasar tersebut membuat Zaid bin Harithsah  membela dan melindungi Rasul. Tetapi Zaid malah ikut menjadi korban dan kepalanya berdarah akibat lemparan batu.

Dikisahkan Rasulullah tidak membalas perbuatan warga Thaif. Rasulullah malah memanjatkan doa : “Aku menginginkan semoga Allah berkenan mengeluarkan dari anak keturunan mereka generasi yang menyembah Allah semata, tidak menyekutukan-Nya dengan siapapun”

Doa Raasulullah SAW ini sebagai jawaban dari ucapan Jibril yang akan membalikkan gunung dan menimpakannya ke penduduk Thaif.

Kisah Rasulullah beristirahat di kebun anggur setelah dilempari dan diusir penduduk Thaif, kini telah menjadi Masjid Addas. Sedangkan tempat Nabi bersandar setelah dilempar penduduk Thaif, kini menjadi Masjid KU’
(tapi saat itu kedua masjid itu tidak dapat dikunjungi karena jalan menuju kesana ditutup pihak polisi Thaif).

Kini kota Thaif banyak dikunjungi karena hijau dan sejuk. Orang Arab banyak membangun Villa.
Karena subur kesejukannya, Thaif terkenal pemasok buah seperti anggur, delima, buah Tin dan Zaitun. Thaif juga pusat penyulingan minyak wangi. ** (eddy syofian)