15 Desember 2024

Media Berita Online Lugas – Tegas – Terpercaya

Tetap Produktif, Pinrang Panen Raya Padi di Masa Pandemi Covid-19

2 min read
Panen Raya

INTIPOS | PINRANG –  Gubernur Sulawesi Selatan, Prof. HM Nurdin Abdullah didampingi oleh Bupati Pinrang, Irwan Hamid melakukan panen raya padi di Jalan Poros Pinrang-Langga di Desa Pattobong, Kecamatan Mattirosompe, Selasa, 17 November 2020.

Dalam arahannya menyampaikan rasa terima kasihnya, walaupun dalam kondisi pandemi Covid-19. Aktivitas masih berjalan dengan mengikuti protokol kesehatan. Bahkan produksi pertanian cukup meningkat signifikan di Sulawesi-Selatan.

“Tentu saya merasa bangga sekali di masa pandemi kita masih surplus produksi pertanian kita, masih sangat bagus. Tentu ke depan kita berharap sektor pertanian ini harus menjadi salah satu fokus kita untuk pemulihan ekonomi nasional,” kata Nurdin Abdullah.

baca juga : Wagub Bahas Persiapan Jambore SDM PKH bersama Pengurus PKH Sulsel III

Ia menyampaikan perbandingan, bahwa Indonesia dan negara-negara dunia sekarang ini mengalami resesi. Tapi sangat berbeda dengan resesi yang terjadi di berbagai belahan dunia. Resesi terjadi karena daya beli masyarakat menurun.

Baca Juga  Soal Eksekusi 17 Rumah di Jalan Gandhi Medan, Fraksi Gerindra Minta Tunggu Proses Hukum

“Tetapi keunggulan kita di Indonesia adalah menyiapkan makan bagi masyarakat dunia. Jadi tidak ada orang yang menunda makan, yang menunda beli mobil banyak, bisa. Coba bayangkan adakah orang yang atau minggu depan kita makan, kita beli mobil dulu, Itu nggak mungkin,” sebutnya.

Oleh karena itu, Pemprov bersama pemda akan mendukung penuh apa yang menjadi kebutuhan masyarakat pertanian.

Panen Raya

Seperti akses jalan, alsintan, dan juga termasuk juga perencanaan penggunaan pupuk. Ini jangan menjadi masalah lagi di kemudian hari. Diharapkan kebutuhan benih juga demikian. Pemerintah saai ini juga sedang berupaya untuk melakukan pembenihan sendiri sehingga nanti Sulsel menjadi mandiri benih.

“Hari ini saya menyampaikan selamat atas keberhasilan sektor pertanian kita di Pinrang ini. Mudah-mudahan kita juga terus mendorong inovasi menghasilkan benih yang pendek tetapi produksinya tinggi. Saya kira ini yang kita butuhkan ke depan,” sebutnya.

Baca Juga  Walkot Susanti Hadiri Perayaan Natal ASN-THL Pemko Siantar di Balai Kota

baca juga : https://siberindo.co/17/11/2020/bela-negara-positif-bagi-masyarakat-babel/

Sementara Bupati Pinrang, Irwan Hamid berterima kasih atas kesediaan Nurdin untuk melakukan panen raya.

“Atas nama pemerintah pinrang menyampaikan terima kasih. Ini kedua kalinya Pak Gubernur selama pemerintahan kami dengan Pak wakil bupati untuk hadir di pesta panen. Pada tahun 2019, pada waktu itu musim kemarau, alhamdulillah Pinrang masih bisa melakukan panen raya pada tahun 2019. Dan tahun 2020 ini di musim pandemi Covid-19. Alhamdulillah Pinrang juga masih bisa pesta panen raya. Ini satu keberkahan dari Allah SWT,” urainya.

Pada kesempatan ini juga Gubernur menyerahkan handtractor roda dua sebanyak tiga unit.(ril/rs)