15 Desember 2024

Media Berita Online Lugas – Tegas – Terpercaya

Plt Gubernur Sulsel Minta Pelayanan Bisa Sampai ke Masyarakat

2 min read

Makassar | Intipos.com – Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, membuka Rapat Koordinasi Pengadaan Barang dan Jasa se-Sulsel, di Baruga Lounge Kantor Gubernur Sulsel, Rabu (17/03/2021). Rakor diikuti oleh Kepala Inspektorat Daerah se Sulsel, serta Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) se Sulsel.

Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, menyampaikan terima kasih atas peran KPK dan BPKP yang senantiasa membantu dan melakukan pendampingan kepada Pemprov Sulsel.

Baca juga : 300 Buku Dari Langkat Untuk Samosir, Ini Perjalanan Diky Sosok Inspiratif Muda Ke Plosok Negri

“Kita harus berusaha dan memperbaiki terus dan ada niat untuk ke depan. Menunjukkan komitmen untuk menjaga integritas, ada KPK dan BPKP bersama (mendampingi)” katanya.

Baca Juga  Polres Langkat Gelar Ibadah Perayaan Natal

Untuk pengadaan barang dan jasa, ia berpesan agar harus hati-hati, dan tepat sasaran. Ia juga berharap agar pelayanan masyarakat sudah sampai ke masyarakat.

Baca juga : Mari kita Dukung Perwakilan Polres Bone, Dalam Audisi Lomba Dai Polri 2021

“Pesan Inspektorat untuk menjadi ‘dokter’ pribadi bagi OPD-OPD,” ucapnya.

Kasatgas Korsupgah Wilayah IV, Niken Aryati, memberikan arahannya dan masukannya untuk Pemprov Sulsel. Ia pun mengatakan, bahwa pihaknya berfokus untuk melakukan pencegahan dan penindakan.

Niken mengingatkan agar fokus penganggaran untuk penanganan Covid-19 dan PEN tepat sasaran.

Baca Juga  Soal Eksekusi 17 Rumah di Jalan Gandhi Medan, Fraksi Gerindra Minta Tunggu Proses Hukum

Baca juga : Tiorita Intruksikan PKK Langkat Bantu Sosialisasi Vaksinasi Covid 19

“Mari jangan ada kejadian-kejadian seperti itu lagi. Ketika diberi amanah dalam perbaikan PEN dan Covid-19, kami harap bisa prioritas dan harus dimanfaatkan untuk masyarakat,” jelasnya.

“Kita harus menatap ke depan dan optimis. Mari kita kawal bersama-sama, intinya harus transparansi. Kita harus minimalkan, mari bapak/ibu untuk meningkatkan independen. Kalau ada yang intervensi, lapor ke kami,” tegasnya. (rs)